Thursday, April 18, 2013

Raden Ajeng Kartini

Kartinimu dulu,
Bagaikan nyala lilin kecil yang tertiup angin
Bergoyang-goyang tak ada pijakan

Kartinimu dulu,
Laksana gerhana,
Gelap gulita
Kartinimu dulu,
Seperti aksara tak bermakna
Layaknya manusia tak berguna

Tapi…
Kartinimu kini,
Berdiri tegak
Menyongsong mentari
Dengan percaya diri

Kartinimu  kini,
Dipandang kagum
Bahkan hanya dengan segores kata pena
Didengar seksama
Walau hanya satu kata

Kartinimu kini,
Mempunyai jati diri
Karena engkau……
RA. Kartini

24 comments:

  1. Karena Kartini sekarnag kaum perempuan bisa berhasil ya

    ReplyDelete
  2. selamat hari Kartini (masih beberapa hari lagi) :)

    ReplyDelete
  3. kartini dulu belum kenal ngeblog tapi kalo kopi kayanya udah kenal ^^

    ReplyDelete
  4. @ Lidya : Berawal dari perjuangan Kartini utk memajukan kaum perempuan yg tak pantas utk direndahkan.

    ReplyDelete
  5. @ keke naima : iya, mba... berbarengan dgn ulltah anak saya hehehe...

    ReplyDelete
  6. @ Topics : hehehe... sama kopi pastinya udah kenal, tapi menikmati kopi, belum tentu :)

    ReplyDelete
  7. @ Ayu Citraningtias : Makasih mba.. :)

    ReplyDelete
  8. Happy Kartiny Day! --> maksa... ;-)

    ReplyDelete
  9. Ah ya... besok adalah Hari Kartini ya...
    Berbeda dengan tahun2 sebelumnya, kali ini Shasa belum ada perintah dari sekolah utk berkebaya... :)

    ReplyDelete
  10. hehehe... iya mba besok Hari Kartini. Memang Shasa kelas berapa?

    ReplyDelete
  11. kartini sekarang, jauh lebih cerdas & berfikir terbuka, tp kartini dahulu & sekarang seharusnya, menjadi Indonesia lebih berwarna :)

    ReplyDelete
  12. semoga kita termasuk Kartini masa kini yang berani mengukir prestasi dan tidak kalah dengan laki-laki

    ReplyDelete
  13. beruntungnya kita ya punya Kartini ya..perempuan Indonesia bisa lebih maju :)

    ReplyDelete
  14. Kartini membuka pintu bagi perempuan Indonesia untuk meraih pendidikan dan melihat dunia luar

    ReplyDelete
  15. @ Titi Esti : Kalo ga ada Kartini, siapa ya... yg akan bisa berbuat sprti Kartini?

    ReplyDelete

terima kasih sudah memberikan komentar, kritik dan saran